Minggu, 06 Desember 2015

Mengenal Ajian Bandung Bondowoso

Hallo sahabat Teluh Angin gimana kabarnya ?, semoga selalu mendapatkan lindnungan dan rahmat Tuhan YME seklaian alam. Dan tentunya sobat Teluh Angin tidak sedang dalam berbagai masalah bukan. Dan bicara tentang Mengenal Ajian Bandung Bondowoso tentu saja menarik untuk disimak lebih lanjut


Banyak berbagai cerita Mengenal Ajian Bandung Bondowoso , mistis, klenik yang beredar dimasyarakat kita, baik itu cuma cerita yang sifatnya cuma sebagai pengantar tidur atau sekedar filosofi yang dapat dicari kebenaranya.Dan terlepas dari itu semua bahwa budaya dan tradisi di Nusantara kita ini memang kaya akan berbagai cerita yang khas baik itu dari segi mistis , teluh , santet sampe dengan budaya lokal yang unik.

Ya memang bicara tentang Mengenal Ajian Bandung Bondowoso satu ini tidak akan pernah ada habisnya. Apalagi sebagian kita telah melihat atau merasakanya sendiri. Tentunya akan bertambah nyakin dan maikin mantap bukan.Tapi semuanya tergantu kita menyikapinya karena semua itu merupakan khazanah Mengenal Ajian Bandung Bondowoso sebagai cerita budaya kita saja.

Dan untuk lebih jelasnya tentang cerita yang melatar belakangi Mengenal Ajian Bandung Bondowoso ini, dapat kita simak pada cerita berikut ini, yang tentunya ini hanya sekear cerita yang dapat dijadikan pembelajaran buat kita semua. Tanpa adanya suatu hal yang menyudutkan tiap orang baik itu ja atau tidak.Dan mari kita simak cerita Mengenal Ajian Bandung Bondowoso nya saja.


Siapa yang tak mengenal ajian bandung bondowoso (ABB), sebuah ilmu kanuragan yang tak mudah untuk didapatkan. Konon orang yang menguasai ilmu ini ia mampu berkomunikasi dengan makhluk halus bahkan bisa menjadi panglima jin. Berikut ini sebuah upaya yang saya gali dengan bertanya pada seorang guru saat masih di padepokan dulu.
ajian-bandung-bondowoso
Gambar: https://pixabay.com/id/alam-semesta-orang-siluet-bintang-1044107/

Apa sih ABB itu?

Ilmu Bandung Bondowoso merupakan ajian tingkat tinggi yang dulunya dimiliki oleh orang-orang tertentu. Dalam mendapatkan keilmuan ini memang tak semudah mendapatkan aji macan putih prabusiliwangi maupun ilmu lainnya.

Jenis ilmu ini memang tidak banyak diajarkan oleh padepokan-padepokan ilmu kadigdayan, hal ini tentu saja karena syarat yang sangat berat serta resiko besar bagi para pengamalnya.

Ajian ini lebih menitikberatkan untuk mengungkap alam gaib yang ada di dunia ini, bahkan dalam sebuah ajaran ekstrim berteman dengan jin serta berkomunikasi dengan mereka menjadi hal mutlak yang dilakukan oleh si penguasa ilmu tersebut.

Maka dari itu keilmuan ini bisa saja menjadi boomerang bagi siapa saja yang menguasainya tanpa terlebih dahulu memahami hakikat kehidupan ini. Bisikan serta godaan akan banyak menghadang para pengamal ajian ini terutama godaan dari wanita dan harta.

Benarkan ajin ini warisan dari Nabi Sulaiman?

Meskipun ada beberapa sumber yang menyebutkan seperti itu, namun saya sendiri kurang sependapat dengan hal tersebut. Pasalnya seluruh amalan serta mantra ajian bandung bondowoso sepenuhnya tergolong ajaran kejawen sama halnya dengan ajian jaran goyang pemikat wanita jarak jauh.

Sementara itu Nabi Sulaiman memiliki kemampuan berkomunikasi dengan jin lantaran menjadi orang yang dipilih Allah SWT tanpa adanya ambisi untuk menguasai ilmu tersebut.

Dengan kata lain Nabi Sulaiman menjadi seseorang yang istimewa dengan segala kemampuannya baik dari segi ekonmi maupun keilmuan. Jadi tidak bisa ABB dikatakan sebagai ilmu warisan dari Nabi Sulaiman.

Bahkan Sulaiman tidak hanya mampu berkomunikasi dengan Makhluk Jin melainkan juga mampu berkomunikasi dengan hewan.

Lantas Bagaimana Sejarah Adanya ABB ini?

Tidak ada yang dapat mengetahui dengan pasti atas sejarah ajian ini, yang jelas masyarakat Jawa mengenal ilmu ini sebagai ajian bandung bondowoso seiring meluasnya cerita rakyat tentang kisah cinta Bandung Bondowoso dan Rara Jonggrang.
asal-usu-ajian-bandung-bondowoso
Gambar: https://upload.wikimedia.org/wikipedia/commons/f/f7/Prambanan_at_night.jpg

Meskipun saya sendiri tidak begitu percaya dengan cerita tersebut namun ajian bondowoso yang dikenal oleh masyarakat saat ini merupakan nama yang didapatkan dari kisah seribu candi.

Dalam cerita rakyat tersebut dikisahkan bahwa Bandung Bondowoso jatuh hati pada seorang wanita bernama Rara Jonggrang. Namun siapa sangkat cinta Bondowoso bertepuk sebelah tangan, hanya saja Rara Jonggrang enggan menolak lamarannya lantaran takut akan terjadi suatu bencana di negerinya.

Agar penolakan Rara Jonggrang terlihat lebih halus dan tidak memicu kemarahan Bondowoso akhirnya wanita cantik itu memberikan syarat agar Bondowoso membuatkanny seribu candi dalam waktu semalam. Tantangan yang diberikan oleh Rara Jonggrang tentu menjadi sebuah tantangan bagi Bondowoso dan segera membuatkan candi sebagaimana yang disyaratkan oleh wanita idamannya.

Dalam peristiwa inilah kesaktian Bondowoso dalam mengusai bangsa jin serta melibatkan mereka dalam pembangunan seribu candi terjadi. Menguasai bangsa jin serta memerintahkan pada mereka untuk melakukan sesuatu sesuai dengan keinginan sang penguasa ilmu bisa saja mejadikan boomerang bagi si empunya yang tak kuat iman.

Bahkan dalam kisah Bondowoso tersebut ia tidak berhasil membuat 1000 candi dan akhirnya cerita rakyat ini berujung pada berdirinya bangunan candi prambanan di Jawa Tengah.

Apakah Ajian Ini Rekomended?

Semua ilmu pastilah bermanfaat jika didapatkan serta diamalkan di jalan kebenaran. Namun saya sendiri tidak merekomendasikan kalian untuk menguasai keilmuan ini. Bahkan sampai detik ini saya belum pernah mengamalkan ajian ini lantaran syarat yang diberikan pada ritualnya tergolong sangat berat.

Selain itu syarat-syarat tertentu seperti berpuasa tanpa berbuka juga tergolong amalan yang dilarang oleh Agama Islam sehingga saya takut jika mengamalkannya nanti justru akan mengikis keimanan saya pada Sang Kholiq.

Begitulah sebuah upaya yang saya lakukan dalam mencari tahu tentang ajian bandung bondowoso yang kerap diperbincangkan. Semoga bermanfaat dan jangan lupa share artikel ini ya.

Sumber artikel dan judul serta link artikel

Judul :Mengenal Ajian Bandung Bondowoso
Link :Mengenal Ajian Bandung Bondowoso

Artikel terkait yang sama:


Mengenal Ajian Bandung Bondowoso

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Mengenal Ajian Bandung Bondowoso

0 komentar:

Posting Komentar